Berita Sumut

Bobby Lantik Pengurus LLI Medan

By Sumut News

August 03, 2023

Wali Kota Medan Bobby Nasution melantik pengurus Lembaga Lanjut Usia (LLI) Kota Medan menyatakan siap berkolaborasi dengan Pemko Medan untuk mewujudkan Pembangunan Kota, Terutama bagi komunitas lanjut usia yang Sehat, Produktif, Berdaya dan Sejahtera.

Pelantikan Pengurus Lembaga Lanjut Usia Kota Medan periode 2023-2028 ini dilakukan Bobby Nasution sekaligus dengan Peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke -27 tahun 2023 di Hotel Madani, Kamis (3/8). Terpilih sebagai Ketua Pengurus LLI Kota Medan Renward Parapat, Sekretaris Benny Suheri dan Bendahara Khairani Siregar.

Dalam sambutannya Bobby Nasution berharap LLI Kota Medan dapat berkolaborasi dengan perangkat daerah di lingkungan Pemko Medan, sebab banyak sebenarnya yang bisa dijadikan referensi bagaimana lansia di suatu wilayah menjadi lansia yang produktif.

Artinya kita harus dapat mengubah mindset lansia di usianya saat ini yang biasanya hanya duduk dan mengurus cucu harus lebih produktif.

“Kita menginginkan Lansia ini memiliki kegiatan khusus yang membuat lebih sehat dan produktif dengan mengubah mindset kita. Seperti di beberapa negara lansia itu melakukan aktifitas magang seperti anak perkuliahan di akhir masa pendidikannya. Oleh karenanya kolaborasi dengan perangkat daerah harus diperkuat, sebab banyak kegiatan yang dapat dilibatkan Lansia di perangkat daerah,” kata Bobby Nasution.

Kemudian Bobby Nasution mencontoh kegiatan yang bisa melibatkan lansia seperti pembangunan infrastruktur yang dilakukan Pemko Medan yang bertemakan universal desain, dimana selama ini trotoar kita yang ukurannya tinggi kita buat rendah, agar Lansia dan masyarakat difabel mudah naik ke trotoar.

“Kita buat trotoar rendah agar seluruh masyarakat termasuk lansia dan difabel dapat dengan mudah naik dan memanfaatkan trotoar tersebut,” Jelas Bobby Nasution.

Diyakini Bobby Nasution melalui pengurus baru LLI Kota Medan lansia di kota Medan akan sehat dan lebih produktif serta terus memberikan sumbangsihnya untuk pembangunan kota Medan kedepannya.

Sementara itu Ketua LLI Kota Medan Renward Parapat , Lembaga Lanjut Usia Kota Medan siap berkolaborasi dan bergandeng tangan dengan Pemko Medan untuk mewujudkan pembangunan kota terutama bagi komunitas lanjut usia yang sehat berdaya dan sejahtera.

“Kami LLI Kota Medan menyatakan siap berkolaborasi dengan perangkat daerah di lingkungan Pemko Medan untuk mewujudkan pembangunan kota yang khususnya untuk komunitas lansia yang sehat, produktif, berdaya dan sejahtera,” ujar ketua LLI Kota Medan. (SN01)