Berita Sumut

Tim Penyusun Tatib DPRD Medan Dibentuk

By Sumut News

November 04, 2024

SUMUTNEWS.CO, MEDAN – DPRD Medan bentuk tim penyusun Tata Tertib (Tatib) anggota DPRD Kota Medan masa bakti 2024-2029. Pembentukan tim pembentukan tatib itu disahkan melalui siding paripurna.

DPRD Medan bentuk tim penyusun Tatib ditetapkan dalam sidang paripurna DPRD Kota Medan, Senin (4/11/2024). Sidang paripurna di pimpin Ketua Sementara DPRD Medan, Wong Chun Sen bersama Wakil Ketua, Syaiful Ramadhan.

Tim penyusun Tatib dipimpin, T. Bahrumsyah, itu beranggotakan Robi Barus dan Paul Mei Anton Simanjuntak (FPDI Perjuangan), Kasman bin Marasakti Lubis dan Doli Indra Rangkuti (FPKS), Zulkarnaen dan Tia Ayu Anggraini (F-Gerindra), Modesta Marpaung dan Dimas Sofani Lubis (F-Partai Golkar).

Kemudian, Afif Abdillah (F-NasDem), Godfried Effendi Lubis (F-PSI), Iswanda Ramli (F-Partai Demokrat), T. Bahrumsuah (F-Amanat Indonesia) dan Janses Simbolon (F-Hanura-PKB).

Sebelumnya dalam sidang paripurna itu, DPRD Kota Medan menetapkan komposisi fraksi di DPRD Kota Medan. Ada 9 fraksi di DPRD Kota Medan untuk masa bakti 2024-2029.

Adapun fraksi-fraksi itu, yakni Fraksi PDI Perjuangan, masing-masing Robi Barus (Ketua), Johannes H Hutagalung (Wakil Ketua), Paul Mei Anton Simanjuntak (Sekretaris), Agus Setiawan (Wakil Sekretaris), Margaret MS (Bendahara) serta anggota, Lily, David Roni Ganda Sinaga, Wong Chun Sen dan Jusuf Ginting.

Fraksi PKS, masing-masing Kasman bin Marasakti Lubis (Penasihat), Syaiful Ramadhan (Ketua), Doli Indra Rangkuti (Sekretaris), Zulham Efendy (Bendahara) serta anggota Rajudin Sagala, Sri Rezeki, Datuk Iskandar Muda dan Ade Taufiq.

Fraksi Partai Gerindra, masing-masing Zulkarnaen (Penasihat), Tia Ayu Anggraini (Ketua), Fauzi (Wakil Ketua), Salomo TR Pardede (Sekretaris), Dame Duma Sari Hutagalung (Bendahara) serta anggota Andreas Pandapotan Purba.

Fraksi Partai Golkar, masing-masing Hadi Suhendra (Penasihat), El Barino Shah (Ketua), Mòdesta Marpaung (Wakil Ketua), Dimas Sofani Lubis (Wakil Ketua), Reza Pahlevi Lubis (Sekretaris) dan Rommy Van Boy (Bendahara).

Fraksi Partai NasDem, masing-masing Afif Abdillah (Ketua), Antonius D Tumanggor (Wakil Ketua), M. Afri Rizki Lubis (Wakil Ketua), Saiful Bahri (Sekretaris) dan Faisal Arbie (Bendahara). Fraksi PSI, masing-masing Renville P Napitupulu (Ketua), Henry Jhon Hutagalung (Wakil Ketua), Godfried Effendi Lubis (Sekretaris) dan Reinhart Jeremy Aninditha (Bendahara).

Fraksi Partai Demokrat, masing-masing Iswanda Ramli (Ketua), Dodi Robert Simangunsong (Wakil Ketua), Muslim (Sekretaris) dan Ahmad Afandi Harahap (Bendahara). Fraksi Amanat Indonesia, masing-masing T. Bahrumsyah (Ketua), Binsar Simarmata (Sekretaris), Edwin Sugesti Nasution (Wakil Sekretaris) dan Edi Saputra (Bendahara). Fraksi Hanura-PKB, masing-masing Janses Simbolon (Ketua), Roma Uli Silalahi (Wakil Ketua), Lailatul Badri (Sekretaris) dan Eko Afrianta Sitepu (Bendahara). (SN01)