SUMUTNEWS.CO — Tapanuli Utara. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Utara melakukan penyusuran sungai Simokmok. Hal ini dilakukan untuk mencari makhluk misterius yang menjadi pemangsa puluhan hewan ternak warga yang mati secara mendadak.
“Pagi ini mulai jam 9 sedang dilaksanakan gotong-royong di sekitar sungai Simokmok dari Dusun Pargompulan Desa Pohan Tonga dan dari titik Dusun Nainggolan Kelurahan pasar,” terang Bupati Taput Taput Nikson Nababan pada Jumat (24/7/2020).
Hewan ternak yang mati akibat makhluk misterius ini ditemukan dalam keadaan leher seperti tertusuk. Dugaan sementara hewan ini mati dimangsa musang berjenis Bintorung.
Bupati menjelaskan pencarian masih dilakukan. Pencarian ini dilakukan Pemerintah Kabupaten yang dibantu oleh warga.
“Yang ikut itu Muspika, Pemdes Pohan Tonga, Lurah, Satpol PP kantor Camat, tim pembabat dari dinas Perkim, tim pembabat dari dinas PU, dan masyarakat,” jelas Bupati.
Editor : RML
Komentar