SUMUTNEWS.CO – Medan | Badan Koordinasi (Badko) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Sumatera Utara (Sumut) mendesak Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengganti Pjs Bupati Kabupaten Asahan Basarin Yunus Tanjung.
Desakan HMI Sumut itu disebabkan karena Basarin Yunus Tanjung suspect Covid-19.
“Kami minta secepatnya agar Gubsu Edy Rahmayadi mengganti Basarin Yunus Tanjung dari jabatannya sebagai Pjs Bupati Kabupaten Asahan, karena beliau suspect Covid-19. Beliau butuh istirahat dan saat ini sedang menjalani isolasi,” ungkap Ketua Umum Badko HMI Sumut M. Alwi Hasbi Silalahi kepada Kolega.id, di Medan, Selasa (29/09/2020) malam.
Diterangkan Hasbi, jabatan Pjs dimasa Pilkada dan pandemi Covid-19 saat ini sangat berat. Sebab katanya, Pjs harus terlibat aktif dalam pengawasan netralitas ASN dan ikut serta membantu terselenggaranya Pilkada aman dan demokratis. Hasbi ragu tugas berat itu tidak bisa dijalankan oleh Pjs yang suspect Covid-19.
“Saat ini pandemi Covid-19 makin mengkhawatirkan kita, ditambah lagi penyelenggaraan Pilkada 2020 sudah dekat, peranan Pjs itu saat ini sangat vital dalam meningkatkan netralitas ASN saat berjalannya Pilkada. Kalau Pjs Bupati Asahan suspect Covid-19, gimana mungkin bisa menyelesaikan tugas berat sebagai Pjs itu,” katanya.
Dia khawatir, bila jabatan Pjs itu tidak segera diganti oleh Gubsu Edy, netralitas ASN di tubuh Pemkab Asahan pada Pilkada Asahan 2020 akan melemah.
“Sesuai yang sering disampaikan oleh Gubernur, bahwa netralitas ASN pada Pilkada itu sangat penting, nah bila beliau ingin merealisasikan apa yang sering beliau sampaikan, kita minta beliau untuk segera mengganti Pjs Bupati Asahan,” desaknya lagi.
Lanjut Hasbi lagi, Gubsu Edy Rahmayadi agar hati-hati dalam mengambil keputusan. Terlebih, keputusan itu berkaitan dengan kesehatan dan keselamatan warga Sumut.
Diketahui, desakan mengganti Pjs Bupati Kabupaten Asahan juga datang dari anggota DPRD Sumut, Zeria Salim Ritonga.
Zeria Salim Ritonga meminta Gubsu Edy Rahmayadi untuk mengganti Basarin Yunus Tanjung dengan pejabat yang tidak suspect Covid-19.
”Kita minta agar Gubsu mengganti Basarin Yunus Tanjung dari jabatan Pjs Bupati Asahan dan menggantikannya dengan pejabat yang tidak Suspect Covid-19,” kata Zeira Selasa (29/09/2020).
Sebelumnya, dilansir dari orbitdigitaldaily.com Jubir GTTP Covid-19 Sumut dr Aries Yudariansyah mengatakan bahwa Pjs Bupati Asahan Basarin Yunus Tanjung Suspect Covid-19 dan harus menjalani isolasi mandiri.
”Pak Basarin Suspect Covid-19, sudah dilakukan swab dan saat ini menunggu hasil makanya beliau melakukan isolasi,” kata dr Aries, Selasa (29/09/2020).
Editor: ARI
Komentar