SUMUTNEWS.CO – Opini | Ada yang menarik setelah Ketua Umum KNPI Sumut Samsir Pohan menerima SK Kepengurusan periode 2020-2023. Penulis melihat semua media sosial dipenuhi ucapan selamat dan rasa bahagia dengan diterbitkannya SK ini.
Tidak heran memang, Samsir sudah dikenal di dunia pergerakan sejak belasan tahun yang lalu. Mulai dari dia masih mengenyam dunia pendidikan di USU, hingga kini dia sudah menjadi pengurus partai Golkar Sumut.
Dari dulu hingga kini, orang-orang yang mengenalnya selalu menyebut Samsir tetap sama. Samsir masih seperti dulu, Samsir yang berani menerjang dengan ide, gagasan. Samsir yang selalu rendah hati meski setinggi apapun posisinya saat ini.
Gerakan Samsir ini sejatinya sudah berjalan bahkan sejak kemarin, ketika dia baru terpilih menjadi ketua KNPI. Meski SK belum diraih, Samsir sudah menghadirkan puluhan tokoh nasional untuk berbagi ilmu pengalaman yang dia bingkai dalam bentuk Web Seminar (Webinar).
Mulai dari diskusi soal politik, pendidikan, hukum, hingga sosial budaya diulik dalam diskusi itu. Tak tanggung-tanggung, Samsir sampai menghadirkan wakil menteri untuk menjadi pengisi materi dalam salah satu diskusi.
Bukan hanya belakangan ini saja sebenarnya, seperti yang penulis diatas, Samsir sudah dikenal sejak dia kuliah. Sejak dulu Samsir juga sudah memberikan gerakan-gerakan yang akhirnya mengantarkan dia menjadi Ketua Umum Badko HMI Sumatera Utara.
Gerakan-gerakan Samsir sejak dulu hingga kini lah yang membuat semua orang yakin. Ditangan Samsir, KNPI Sumut ini akan maju pesat. Bahkan citra adanya dualisme yang ada di tubuh KNPI dinilai dapat diberangus dengan gerakan Samsir. (Opini Tim Kolega.id).
Penulis : ZAL
Editor : ZAL
Komentar