SUMUTNEWS.CO – Medan | Korps HMI Wati (KOHATI) Badko HMI Sumatera Utara (Sumut) melakukan rangkaian kegiatan milad ke-54. Salah satu agendanya adalah pembagian 500 karung beras bagi warga yang terdampak pandemi Corona.
Hal itu diketahui saat KOHATI Sumut melakukan dialog Virtual dalam rangka peringatan Milad ke-54 di Sekretariat Badko HMI Sumut Jalan Adinegoro Medan. Dalam acara itu disebut pembagian beras akan dilakukan pada Minggu (20/9/2020).
“Insyaallah akan dibagi 500 karung beras untuk warga yang terdampak Corona dalam rangkaian resepsi Milad KOHATI ke-54 ini hari Minggu nanti. Mohon doa dan kerjasamanya agar acara ini berjalan lancar,” tutur Ketua KOHATI Sumut Romaito Hasibuan saat acara dialog Virtual, Kamis (17/9/2020) malam.
Lanjut Roma, beras akan dibagikan termasuk kepada mahasiswa yang ada di Kota Medan. Harapnya, beras ini dapat membantu saat adanya pandemi Corona ini.
“Semoga bermanfaat kepada yang membutuhkan,” terangnya.
Ketua Umum Badko HMI Sumut Alwi Hasbi Silalahi yang hadir menyampaikan dukungan terhadap rencana pembagian beras ini. Dia berpesan agar proses pembagian tetap mempertahatikan protokol kesehatan COVID-19.
“Atur sedemikian rupa mekanisme penyerahannya. Tetap patuhi protokol kesehatan ditengah kondisi pandemi ini. Kita berharap ini akan membantu saudara-saudara kita,” jelas Hasbi sebagai penutup.
Penulis : ZAL
Editor : ZAL
Komentar